[16] AKUN, CHAR, RMT, SHARE HARTA (/ban & reset char)

Posted by cobrax on 13 August 2023 13:05

KEPEMILIKIAN KARAKTER atau AKUN GANDA
RMT dan SHARE HARTA

KEPEMILIKAN KARAKTER GANDA / AKUN GANDA :
- Yaitu kepemilikian karakter atau akun yang berjumlah lebih dari satu.
- IRRP tidak membatasi seberapa banyak karakter atau akun yang anda miliki, hanya saja semua ada peraturan agar tidak rancu dan tetap adil bagi seluruh player.

  1. Dilarang menggunakan karakter untuk menjadi mata-mata hingga masuk kedalam (F3) fraksi lain.
  2. Dilarang membuat akun/karakter baru hanya untuk menjadi mata-mata agar dapat memasuki (F3) fraksi lain.
  3. Diperbolehkan RP menggunakan karakter dengan atribut menyerupai musuh (menyamar).
  4. Dilarang menyamar hanya pada saat mengikuti kegiatan Turf-War dengan sengaja maupun tidak sengaja.

NAMA KARAKTER :

  1. Dilarang menggunakan nama karakter dengan ciri khas Indonesia, karena server ini bertemah-kan Amerika Serikat.
  2. Dilarang secara sengaja menggunakan nama belakang kembar dengan player lain.
  3. Dilarang RP bersaudara atau satu keluarga dengan player lain.
  4. Nama belakang kembar atau RP sekeluarga/saudara hanya boleh dilakukan oleh 1 player dengan 3 karakter maximal dalam 1 akun.
    a. Contoh Yang Diperbolehkan : 1 Orang memainkan 1 Akun dengan 3 Karakter (James Morgan, Jay Morgan, Thomas Morgan) boleh menganggap 3 karakter dalam 1 akun tersebut sebagai satu keluarga/bersaudara.
    b. Contoh Yang Tidak Diperbolehkan : 2 Orang memainkan 1 Akun yang sama dengan 2 Karakter (James Nomad & Jay Nomad) yang dimana 2 pemain tersebut mengaku bersaudara.
    c. Contoh Yang Tidak Diperbolehkan : 2 Orang memainkan 2 Akun berbeda dengan 2 karakter (James Nomad & Jay Nomad) yang dimana 2 pemain tersebut mengaku bersaudara.

    Penjelasan : Contoh B termasuk share akun dan hal tersebut dilarang,
    contoh C dilarang karena 2 pemain yang berbeda tidak akan bisa saling mengerti secara keseluruhan jalan cerita dalam satu keluarga karena kebanyakan pemain tidak benar-benar menghidupi peran-nya dengan detail. Maka lebih baik 1 orang memerankan 1 keluarga dengan 3 karakter maximal dalam 1 akun, karena pemikiran 1 orang akan lebih mengena arah-nya dibandingkan 2 orang yang berbeda.

SHARE HARTA / JUAL BELI AKUN / RMT (Real Money Trade) :

  1. Satu player diperbolehkan memiliki banyak akun maupun banyak karakter.
  2. Yang tidak diperbolehkan adalah 1 Akun memiliki 2 atau 3 karakter yang saling berbagi harta seperti pemindahan uang dari 1 karakter ke karakter lain, maupun saling meminjamkan rumah atua kendaraan antar karakter. Walaupun 1 Akun memiliki 3 karakter dengan nama belakang kembar yang RP nya dianggap sekeluarga akan tetap dilarang untuk saling berbagi harta/properti. 1 Karakter hanya boleh memakai properti/kendaraan milik karakter itu sendiri.
  3. Yang tidak diperbolehkan adalah memperjual-belikan akun tersebut kepada orang lain.
  4. Jika diketahui akun anda hendak dijual, maka admin tanpa bukti pun diperbolehkan melakukan tindakan preventif yaitu ban sementara terhadap akun yang dicurigai.
  5. Dilarang melakukan penukaran Uang SA$ dan Wallet ke Rupiah tanpa melalui sarana yang di support oleh server.
  6. Uang Wallet (donasi) tidak boleh ditukar ke SA$ apabila tidak di support oleh server (aturan no. 5 ini bisa berubah sewaktu2)